CARA JITU MENGATASI PILEK PADA BAYI


Pilek pada Bayi - Bayi rentan mengalami berbagai penyakit termasuk pilek karena sistem daya tahan tubuh yang belum sempurna. Terdapat sekitar 200 jenis virus yang menjadi penyebab pilek pada bayi. Lantas seperti apa mengatasi pilek pada bayi dengan tepat?

Tanda awal pilek yaitu dengan keluarnya cairan berawarna jernih dari hidung yang dapat berubah menjadi kekuningan atau kehijauan setelah 3 atau 4 hari. Kemingkinan disertai sedikit demam atau batuk. Pada umunya bayi masih mau untuk makan dan bermain secara normal.

Tindakan untuk Meringankan Pilek Bayi

Ingus pada hidung bayi sebenarnya merupakan cara untuk menyingkirkan kuman dalam tubuhnya. Namun, bila cairan yang timbul berlebih dapat mengganggu pernafasannya si bayi. Berikut ini adalah langkah yang dapat dilakukan orang tuan untuk meringankan pilek pada bayi:
  1. Untuk mengurangi hidung tersumbat sebaiknya bayi di tempatkan di ruang tanpa AC. Bila perlu manfaatkan uap air panas yang telah ditambahkan minyak esensial atau juga bisa menggunakan minyak kayu putih.
  2. Air garam bisa digunakan untuk mengencerkan lendir pada hidung si bayi. Kemudian bisa menggunakan alat penyedot ingus bayi untuk membersihkan hidungnya.
  3. Untuk membantu meringankan pernafasannya dapat dilakukan dengan menepuk secara perlahan punggung bayi.
  4. Cairan hidung yang telah mengeras dapat dibersihkan dengan menggunakan kapas yang telah dibasahi dengan air hangat.
  5. Petroleum jelly dapat dioleskan pada bagian luar hidung bayi untuk menghindari iritasi.
  6. Untuk bayi diatas 6 bulan dapat diberikan minuman hangat misalnya teh untuk membantu merdakan hidung tersumbat.

CARA MENGATASI PILEK PADA BAYI


Tidak Memberikan Sembarang Obat

Apabila pilek tidak mengganggu pola makan dan aktivitas bayi tidak memerlukan tindakan yang khusus. Pada anak di bawahusia 6 tahun sebaiknya menghindari penggunaan obat-obat bebas, karena kemungkinan efek sampingnya yang berbahaya. Sebaiknya obat-obat yang diberikan selalu berdasarkan pada resep dokter.

Bila bayi demam langkah yang terbaik yaitu konsultasi dengan dokter mengenai kemungkinan diberikan parasetamol atau ibuprofen. Hindari memberikan aspirin pada bayi karena efek samping yang berbahaya. Selain itu, sebisa mungkin jangan memberikan obat-obatan herba misalnya ephedra atau efdrin.


Kondisi yang Patut Diwaspadai

Berikut ini adalah gejala atau kondisi yang membuat orang tua waspada dan segera berkonsultasi dengan dokter.
  1. Batuk pilek dan demam lebih dari 39 derajat celcius, serta berlangsung lebih dari dua hari.
  2. Mata berair dan muncul kotoran mata.
  3. Pola makan atau tidur berubah secara signifikan, sering mengantuk atau rewel.
  4. Terdengar suara mengi  saat bernafas.
  5. Pilek yang tidak membaik setelah satu minggu.
Pilek yang disertai beberapa tanda diatas sebaiknya segera dibawa ke dokter untuk mendapat penanganan lebih lanjut. Jangan lupa bagikan informasi ini kepada teman dan saudara supaya nambah ilmu dan wawasan, semoga bermanfaat...

Baca juga artikel menarik yang lainnya, Cara Meningkatkan Kecerdasan pada Anak.

0 Response to "CARA JITU MENGATASI PILEK PADA BAYI"

Post a Comment